Bale Festival Meriahkan HUT KPR BTN ke-130 di Mall Panakkukang

Tigamaharewa.co.id, Makassar. Bale Festival diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun KPR BTN ke-130 yang berlangsung pada tanggal 9–14 Desember 2025 bertempat di Mall Panakkukang. Kegiatan ini menjadi momentum perayaan perjalanan panjang KPR BTN dalam mendukung pembiayaan perumahan bagi masyarakat Indonesia, sekaligus sebagai ajang untuk memperkenalkan berbagai inovasi dan solusi hunian yang ditawarkan BTN bersama para mitra pengembang.
Melalui Bale Festival, pengunjung dapat menikmati beragam program menarik, informasi produk KPR, serta promo khusus yang dihadirkan selama acara berlangsung. Peringatan HUT KPR BTN ke-130 ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara BTN, mitra strategis, dan masyarakat, serta menegaskan komitmen BTN dalam terus mendorong pertumbuhan sektor perumahan dan memberikan kemudahan akses kepemilikan rumah bagi seluruh lapisan masyarakat.
